Upgrading Kemampuan Pemerintah Kabupaten Tanah Laut Dalam Menghadapi Bencana
FGD Tindak Lanjut Hasil Kajian Kawasan Berpotensi Bencana dan Mitigasinya Di Kabupaten Tanah Laut

By Administrator 18 Feb 2022, 08:59:58 WIB Penelitian dan Pengembangan
Upgrading Kemampuan Pemerintah Kabupaten Tanah Laut Dalam Menghadapi Bencana


Sebagai tindak lanjut dari tersusunnya dokumen Kajian Kawasan Berpotensi Bencana dan Mitigasinya Di Kabupaten Tanah Laut pada tahun 2021, maka Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Laut melalui Bidang Penelitian dan Pengembangan pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Tanah Laut melaksanakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Tindak Lanjut Hasil Kajian Kawasan Berpotensi Bencana dan Mitigasinya Di Kabupaten Tanah Laut pada Kamis (17/2) di Aula Pencerahan Bappeda.

Dihadiri oleh Perwakilan Bidang-Bidang pada Bappeda, perwakilan dari BPBD, Dinas PUPRP, Satpol PP dan Damkar, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, KPH Tanah Laut dan seluruh Camat se Kabupaten Tanah Laut. Bertindak sebagai pemimpin rapat, Kepala Bidang Penelitian dan Pengembangan Bappeda Bapak Yudi Sri Wantoro, SP yang dalam pembukaan rapat menyampaikan harapan agar melalui kegiatan ini dapat menjadi Upgrading kemampuan Pemerintah Kabupaten Tanah Laut dalam menghadapi bencana dengan mengaplikasikan apa-apa yang sudah tersusun melalui kajian ini.

Baca Lainnya :

Kegiatan berlangsung dengan diskusi antar peserta yang hadir tentang bagaimana dan apa prioritas terlebih dahulu untuk diaplikasikan berdasarkan hasil kajian dan didapatlah poin-poin sebagai berikut :

  • Kesiapan sarana dan prasarana tidak akan berjalan apabila tidak ada kesiapan terlebih dahulu dari masyarakatnya, sehingga pembentukan Tim Aksi Cepat Tanggap di masing-masing desa haruslah dilaksanakan terlebih dahulu, kesiapan kemampuan anggota Tim juga harus diberikan sehingga apabila terjadi bencana maka tim inilah yang akan bergerak terlebih dahulu karena berada dilokasi kejadian sebelum akhirnya bantuan lainnya datang.
  • Rencana peta jalur evakuasi harus segera disusun guna mempercepat gerak evakuasi sehingga meminimalisir jumlah korban apabila terjadi bencana secara tiba-tiba.
  • Pengoptimalan dana-dana lain selain APBD diperlukan guna menunjang kegiatan kebencanaan di Kabupaten Tanah Laut, baik dana desa maupun dana CSR dan dana lainnya.
  • Saling sinergi antar SKPD terkait sangatah diperlukan dalam penguatan kemampuan Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Laut dalam menghadapi bencana.

Camat Tambang Ulang, Bapak Ade Gumilar, S.STP mewakili Camat-camat lainnya memberikan tanggapan siap mengimplementasikan terutama pembentukan Desa Tangguh Bencana dengan menyiapkan anggota yang akan menjadi Tim Aksi  Cepat Tanggap dan siap diberikan pelatihan guna kesiapan kemampuan saat terjadi bencana. Dana Desa dengan pos-pos yang sudah ada pun akan dioptimalkan lagi dalam mendukung kemampuan desa mencegah dan mengatasi bencana.

Tindak Lanjut dari kegiatan ini akan segera dibentuk pula Tim Aksi Cepat Tanggap Kabupaten Tanah Laut yang anggotanya terdiri dari lintas SKPD terkait, kemudian akan segera disusun Rencana Aksi termasuk pemetaan jalur evakuasi. (RED)